https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/issue/feed Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi 2024-09-04T05:10:25+00:00 Taufik, S.Pd., M.Pd. stkiptaufik46@gmail.com Open Journal Systems <p><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Jurnal</span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span><strong><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"> Bimbingan Konseling dan Psikologi</span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></strong><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"> yang disingkat dengan </span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span><strong><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">JUBIKOPS</span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></strong><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"> adalah jurnal publikasi ilmiah yang diterbitkan dua kali dalam setahun (Maret dan September) oleh Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Muhammadiyah Barru. </span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Jurnal ini memuat artikel dari hasil penelitian atau ide kontekstual dalam bidang ilmu bimbingan konseling, ilmu kependidikan, dan psikologi. </span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Dewan Editor mengundang para dosen, guru, peneliti, mahasiswa, dan praktisi untuk menerbitkan tulisannya di&nbsp; </span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span><strong><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">JUBIKOPS. </span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></strong><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Sebagai jurnal open access, seluruh artikel yang diterbitkan dapat diakses dan diunduh secara gratis. </span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Jurnal ini memiliki E-ISSN 2797-376X, dan P-ISSN 2797-7366.</span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></span></p> https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/article/view/667 HUBUNGAN ANTARA KEPERCAYAAN DIRI DENGAN PERENCANAAN KARIR SISWA KELAS XII SMA NEGERI 1 SULANG 2024-09-04T05:10:22+00:00 Sekar Budiati sekarbudi56@gmail.com Suhendri sekarbudi56@gmail.com Rohastono Ajie sekarbudi56@gmail.com <p>Penelitian ini dilatar belakangi oleh banyaknya siswa yang kurang memiliki kepercayaan diri. Terdapat siswa yang masih bingung ketika ditanya ingin bekerja atau melanjutkan ke perguruan tinggi dan beberapa siswa yang hanya diam saat diberikan pertanyaan. Banyaknya siswa yang memiliki tingkat kepercayaan diri rendah ditandai dengan bingungnya siswa ketika diberikan pertanyaan mengenai perencanaan karir karena bebagai alasan antara lain: ekonomi keluarga yang kurang mendukung membuat siswa kurang percaya diri untuk mengambil langkah perencanaan karirnya, kurang mampu melihat potensi diri, dan beberapa siswa yang memilih karir mengikuti pilihan karir temannya. Penelitian kuantitatif dengan desain penelitian korelasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepercayaan diri dengan perencanaan karir siswa kelas XII SMA N 1 Sulang. Populasi data dalam penelitian ini berjumlah 247 siswa, yang terdiri dari kelas XII IPA dan XII IPS. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 130 siswa. Berdasarkan uji korelasi person product moment, diperoleh nilai korelasi (r) = 0,685. Sedangkan nilai r tabel untuk jumlah sampel 130 didapat sebesar 0,159. Diketahui bahwa hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rhitung &gt; rtabel, yaitu 0,685 &gt; 0,159, maka dapat disimpulakn bahwa adanya hubungan yang signifikan dan positif antara variabel kepercayaan diri dengan perencanaan karir siswa kelas XII SMA N 1 Sulang.</p> 2024-08-29T04:25:27+00:00 Copyright (c) 2024 Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/article/view/768 DAMPAK RENDAHNYA SELF EFFICACY PADA MAHASISWA TINGKAT AKHIR: SEBUAH STUDI LITERATUR 2024-09-04T05:10:22+00:00 Amal Danuarta Wijaya amal_2102103041@mhs.unipma.ac.id <p>Metode penelitian yang digunakan yaitu tinjauan pustaka. Penelitian ini sumbernya dari jurnal, buku, dan dokumen lain. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak rendahnya&nbsp; <em>self efficacy</em>&nbsp; pada mahasiswa tingkat akhir.&nbsp; Adapun hasil penelitian yaitu rendahnya efikasi diri seseorang dapat dilihat dari beberapa pertanda, antara lain: Kelambanan atau keraguan terhadap kemampuan diri, kecenderungan mudah menyerah, dan kurang yakin terhadap kemampuan diri dalam mengatasi hambatan yang dihadapi. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar masiswa masih ragu dan kurang percaya diri terhadap kemampuannya. Metode penelitian ini menggunakan metode tinjauan pustaka. Studi literature atau disebut juga studi pustaka merupakan penelitian yang mengembangkan konsep-konsep teoritis baru yang bersifat konstruk. Self efficacy mengenai akademik berhubungan dengan pemahaman mahasiswa melalui keterampilan menyelesaikan tugas-tugas, mengatur jadwal belajar, memiliki harapan akademis mereka sendiri dan orang lain, sehingga dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi self efficacy yang dimiliki seorang mahasiswa, sehingga mahasiswa yang terkait akan berusaha yang cukup besar agar mereka dapat meraih hasil yang tinggi. Self-efficacy, atau keyakinan seseorang terhadap kemampuannya dalam menyelesaikan tugas-tugas tertentu, memiliki dampak yang signifikan terhadap berbagai aspek kehidupan, termasuk kinerja akademis mahasiswa. Pada mahasiswa tingkat akhir, rendahnya self-efficacy dapat menimbulkan berbagai dampak negatif yang signifikan. yaitu diantaranya Kinerja Akademis yang Menurun, Penurunan Motivasi, Tingkat Stres dan Kecemasan yang Tinggi, Prokrastinasi, dan Ketidakpuasan Terhadap Prestasi</p> 2024-08-29T12:15:23+00:00 Copyright (c) 2024 Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/article/view/671 HUBUNGAN ANTARA KEPERCAYAAN DIRI DENGAN PENYESUAIAN DIRI SISWA KELAS X SMA INSTITUT INDONESIA KOTA SEMARANG 2024-09-04T05:10:23+00:00 Nur Suci Yudistiara nursuciyudist@gmail.com Tri Suyati nursuciyudist@gmail.com Argo Widiharto nursuciyudist@gmail.com <p>Penelitian ini didorong oleh temuan bahwa beberapa siswa kelas X masih mengalami kurangnya kepercayaan diri, seperti terlihat dari ketidakaktifan mereka selama proses pembelajaran, ketidakinginan untuk bertanya, serta kurangnya respons terhadap pertanyaan guru. Selain itu, siswa-siswa ini cenderung lebih suka menyendiri daripada bergaul dengan teman-teman mereka. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi hubungan antara kepercayaan diri dan penyesuaian diri di kalangan siswa kelas X di SMA Institut Indonesia Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain korelasional. Populasi penelitian terdiri dari 158 siswa kelas X, dengan sampel sebanyak 52 siswa yang diambil melalui teknik cluster random sampling. Data dikumpulkan menggunakan skala Likert, yang mencakup skala kepercayaan diri dan skala penyesuaian diri. Hasil uji hipotesis menggunakan uji korelasi Pearson Product Moment menunjukkan adanya hubungan signifikan antara kedua variabel dengan nilai korelasi (r) = 0,298. Nilai r tabel untuk 52 siswa dengan taraf signifikan 5% adalah 0,032, yang menunjukkan bahwa hubungan antara kepercayaan diri dan penyesuaian diri adalah signifikan.</p> 2024-08-29T15:43:02+00:00 Copyright (c) 2024 Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/article/view/691 HUBUNGAN POLA ASUH ORANGTUA TERHADAP PERILAKU MEMBOLOS SISWA KELAS XI TG SMK NEGERI 11 SEMARANG 2024-09-04T05:10:23+00:00 Rini Kurniasih rinikurniasihh27@gmail.com Heri Saptadi Ismanto rinikurniasihh27@gmail.com M.A. Primaningrum Dian rinikurniasihh27@gmail.com <p>Latar belakang yang mendorong adanya penelitian ini adalah ditemukan data berbagai kenakalan remaja yang dilakukan siswa di sekolah salah satunya yaitu adanya perilaku membolos. Selain itu, adanya data dari siswa yang menyatakan bahwa perilaku tersebut terjadi karena adanya faktor kurang perhatian dari orang tua. Permasalahan dalam penelitian ini adalah : Apakah ada hubungan antara pola asuh orang tua dengan perilaku membolos pada peserta didik kelas XI TG SMK Negeri 11 Semarang?. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif menggunakan pendekatan <em>ex post facto </em>merupakan suatu penelitian yang dilakukan oleh peneliti pada suatu peristiwa yang telah terjadi dan kemudian untuk mengetahui faktor yang menjadi penyebab timbulnya peristiwa tersebut. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI TG SMK Negeri 11 Semarang sebanyak 133 siswa. Sampel yang diambil menggunakan rumus Solvin adalah 100 orang lalu di ambil secara proposi dari ke – 4 kelas dengan menggunakan <em>teknik proportional sampling </em>sehingga perkelas ada 25 orang sebagai sampel. Hasil uji hipotesis yang dilakukan peneliti dapat disimpulkan bahwa pola asuh yang memiliki hubungan signifikan terhadap perilaku membolos pada peserta didik XI TG (Teknik Grafika) SMK N 11 Semarang merupakan pola asuh otoriter dan pola asuh permisif dengan signifikasi pola asuh otoriter 0,009 dan perilaku permisif 0,000 yang lebih kecil dari 0,05. Pola asuh orang tua secara bersama – sama didapatkan hasil sig. 0,000 &lt; 0,05 sehingga menolak H0 yang berarti terdapat hubungan antara pola asuh orang tua secara bersama – sama dengan perilaku membolos secara signifikan. Selain itu, terdapat kontribusi sebesar 23,2% pola asuh orang tua menjadi salah satu faktor timbulnya perilaku membolos pada XI TG SMK N 11 Semarang. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah harus adanya kerjasama antara sekolah dan orang tua untuk dapat memperhatikan segala perilaku anak selama diluar pengawasan orang tua. Sealin itu, peneliti selanjutnya dapat meneliti dan menemukan faktor lain yang belum dapat diungkap dalam penelitian ini.</p> 2024-08-29T17:00:31+00:00 Copyright (c) 2024 Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/article/view/716 HUBUNGAN KEPERCAYAAN DIRI DENGAN PERILAKU BULLYING SISWA KELAS XI SMA NEGERI 3 PATI 2024-09-04T05:10:23+00:00 Arya Indra Syahputra saryaindra06@gmail.com Siti Fitriana saryaindra06@gmail.com M.A. Primaningrum Dian saryaindra06@gmail.com <p>Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih banyak siswa yang melakukan tindak perilaku bullying. Tindakan yang mereka lakukan sebagai pelaku bullying mereka lakukan secara sadar. Siswa yang menjadi korban tindak perilaku bullying ini belum sadar dengan dampak yang diberikan terhadap kepercayaan diri mereka. Dampak yang timbul adalah siswa menjadi sukar bergaul dengan temannyaa dan lebih suka menyendiri, sulit beradaptasi dengan keadaan, sulit berkomunikasi dengan lawan bicara, dan lebih suka membuang pandangan dengan melakukan gerakan-gerakan. Tujuan dari penelitian ini adalah &nbsp;untuk mencari adanya pengaruh perilaku bullying terhadap kepercayaan diri siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMA Negeri 3 Pati&nbsp; yang berjumlah 420 siswa. Sampel yang diambil sebanyak 107 siswa. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah cluster random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan skala likert, yakni membuat skala kepercayaan diri dan skala perilaku bullying. Berdasarkan uji korelasi Person Product Moment, diperoleh nilai signifikansi 0.000 yang dapat diartikan bahwa antara Kepercayaan Diri (X) dengan Perilaku Bullying (Y) terdapat hubungan karena nilai signifikansi kurang dari 0.05, maka dapat ditarik kesimpulan yang berarti bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara variable Kepercayaan Diri dengan Perilaku Bullying siswa XI SMA Negeri 3 Pati.</p> 2024-08-30T06:24:31+00:00 Copyright (c) 2024 Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/article/view/753 PERANAN LAYANAN BIMBINGAN KLASIKAL TEKNIK PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MEMBENTUK NILAI KARAKTER KERJA KERAS 2024-09-04T05:10:23+00:00 Maulana Ilham maulanailhamsyahputra@gmail.com Ulfa Danni Rossada maulanailhamsyahputra@gmail.com <p>Perilaku nilai karakter kerja keras pada siswa yang terjadi di SMK Muhamadiyah Piyungan terdapat siswa yang masih merendahkan tentang nilai karakter kerja keras dikarenakan siswa yang nilai karakter kerja kerasnya rendah, sehingga di kelas kurang kondusif. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat nilai karakter kerja keras peserta didik sebelum penerapan layanan bimbingan klasikal dengan teknik Problem Based Learning (PBL). Metode penelitian yang digunakan adalah Pre-Experimental Design dengan model One Group Pretest-Posttest Design. Sampel yang diteliti diambil dengan purposive sampling, melibatkan 30 siswa dari kelas XI TKRO SMK Muhammadiyah Piyungan. Total subjek penelitian berjumlah 65 siswa. Teknik pengumpulan data mencakup wawancara, kuesioner, dan observasi, dengan uji validitas menggunakan validitas konstruk dan uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach. Data dianalisis menggunakan uji Independent Sample T-Test dan uji N-Gain pada aplikasi SPSS 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata skor pretest adalah 85,53, sementara skor posttest mencapai 96,25. Penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat peningkatan skor dari pretest ke posttest, yang menunjukkan bahwa perlakuan yang diberikan dapat meningkatkan nilai karakter kerja keras siswa setelah penerapan bimbingan. Kesimpulannya adalah bahwa layanan bimbingan klasikal dengan teknik Problem Based Learning (PBL) efektif dalam meningkatkan nilai karakter kerja keras siswa kelas XI di SMK Muhammadiyah Piyungan.</p> 2024-08-30T11:07:27+00:00 Copyright (c) 2024 Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/article/view/670 HUBUNGAN ANTARA SELF CONFIDENCE DENGAN PERENCANAAN KARIR SISWA KELAS VIII SMP KESATRIAN 1 SEMARANG 2024-09-04T05:10:23+00:00 Farkhatul Athiyah farkhatulathiyah@gmail.com Eka Sari Setianingsih farkhatulathiyah@gmail.com Farikha Wahyu Lestari farkhatulathiyah@gmail.com <p>Penelitian ini dilatarbelakangi oleh terdapat pemahaman yang lebih baik terkait hubungan antara s<em>elf confidence</em> dengan perencanaan karir pada siswa kelas VIII SMP Kesatrian 1 Semarang. Dari AKPD yang peneliti lakukan pada siswa kelas VIII SMP Kesatrian 1 Semarang menunjukkan hasil yang masih relatif tinggi pada aspek pribadi dan aspek karir. Tujuan dari penelitian ini adalah mencari hubungan antara <em>self confidence</em> dengan perencanaan karir pada siswa kelas VIII SMP Kesatrian 1 Semarang.</p> <p>Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Kesatrian 1 Semarang yang berjumlah 75 siswa. Sampel yang diambil sebanyak 75 siswa. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh. Teknik pengumpulan data menggunakan skala likert, yakni membuat skala <em>self confidence</em> dan skala perencanan karir.</p> <p>Berdasarkan uji korelasi <em>Person Product Moment</em>, diperoleh nilai korelasi r hitung sebesar 0,588. Sedangkan nilai r tabel untuk jumlah sampel 75 dengan taraf signifikansi 5% adalah sebesar 0,224. Oleh karena itu nilai r hitung 0,588 &gt; r tabel 0,224 yang barti kedua variabel tersebut memiliki hubungan yang signifikan. Maka disimpulkan bahwa terdapat korelasi secara signifikan antara <em>self confidence</em> dengan perencanaan karir siswa kelas VIII SMP Kesatrian 1 Semarang.</p> 2024-08-30T11:21:04+00:00 Copyright (c) 2024 Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/article/view/823 URGENSI MANAJEMEN DALAM PELAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING 2024-09-04T05:10:24+00:00 Lia Mita Syahri liamitasyahri@unp.ac.id Tri Handani liamitasyahri@unp.ac.id Afriza Media liamitasyahri@unp.ac.id Syahrial liamitasyahri@unp.ac.id <p>Permasalahan terkait dengan manajemen pelayanan bimbingan dan konseling di sekolah masih ditemukan dari berbagai sudut permasalahan, hal ini tergambarkan berdasarkan fenomena yang terjadi antara lain, tugas guru bimbingan dan konseling yang tidak sesuai, aturan terkait siswa asuh guru bimbingan dan konseling, pelaksanaan dari segi waktu bimbingan konseling di sekolah, sehingga permasalahan yang terjadi ini dapat membuat pelaksanaan manajemen pelayanan bimbingan dan konseling di sekolah tidak sesuai dengan tujuan atau visi misi pelayanan bimbingan dan konseling di sekolah. Maka dari itu perlu aturan yang berlaku dan struktur pelaksanaan layanan bimbingan dan konseling di sekolah yang sistematis menggunakan konsep manajamen pelayanan bimbingan dan konseling. Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan secara naratif terkait urgensi/pentingnya manajemen pelayanan bimbingan dan konseling di sekolah. Metode penelitian yang digunakan yakni tinjauan Pustaka <em>(literature review) </em>dengan metode naratif. Hasil pemabahasan bahwasanya pelaksanaan manajemen pelayanan bimbingan dan konseling perlu menggunakan prinsip-prinsip manajemen yakni POAC, kemudian didukung oleh kerjasama seluruh <em>stakeholder </em>sekolah dalam pelaksanaan pelayanan bimbingan dan konseling. Saran dari hasil penelitian ini, agar peneliti selanjutnya yang ingin meneliti terkait manajemen pelayanan bimbingan dan konseling di sekolah dapat menggunakan jenis penelitian lainnya dan menjelaskan hasil temuannya dengan metode lain yang relevan dengan tujuan penelitian.</p> 2024-09-02T07:19:59+00:00 Copyright (c) 2024 Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/article/view/825 HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DENGAN PERENCANAAN KARIR PESERTA DIDIK SMK NEGERI 5 SEMARANG 2024-09-04T05:10:24+00:00 Berliana Meiky Widianita berlianameiky88@gmail.com Tri Suyati berlianameiky88@gmail.com Padmi Dhyah Yulianti berlianameiky88@gmail.com <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi hubungan antara konsep diri dan perencanaan karir di kalangan peserta didik kelas XI SMK Negeri 5 Semarang. Hipotesis yang diajukan adalah adanya hubungan positif antara konsep diri dan perencanaan karir pada peserta didik tersebut. Metode yang digunakan adalah korelasi kuantitatif, dengan melibatkan 238 peserta didik sebagai sampel utama dan 35 peserta didik sebagai sampel uji coba. Teknik Sampel Jenuh diterapkan dalam pengumpulan data melalui dua skala pengukuran: Skala konsep diri dan Skala perencanaan karir. Delapan kelas dipilih sebagai kelompok uji coba dan kelompok penelitian.Berdasarkan hasil uji korelasi product moment, sehingga nilai r tabel untuk jumlah sampel 238 peserta didik dengan taraf signifikan 5% makan diperoleh nilai r tabel 0,334. Pada uji korelasi pearson product moment, diperoleh pearson correlation sebesar 0,468 dengan signifikansi 0,001, Ha diterima karena signifikansi 0,001 &lt;0,05 maka dapat ditarik kesimpulan&nbsp; bahwa ada hubungan signifikan dan positif antar konsep diri dengan perencanaan karir peserta didik kelas XI SMK N 5 Semarang dengan tingkat korelasi jika dilihat dari nilai pearson correlation 0,468&gt; 0,334 yang berarti tingkat korelasi sedang.</p> 2024-09-03T01:42:35+00:00 Copyright (c) 2024 Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi https://jurnal.stkipmb.ac.id/index.php/jubikops/article/view/820 KONSELING ONLINE SEBAGAI ALTERNATIF PEMEBERIAN DUKUNGAN PSIKOLOGIS 2024-09-04T05:10:24+00:00 Yusril Yasin yusrilyasin403@gmail.com Nurus Sa'adah nurus.saadah@uin-suka.ac.id <p>Munculnya inovasi baru dalam dunia konseling yang kini dikenal dengan konseling online atau e-counseling yang menimbulban pertanyaan terkait efektifitas layanan yang diberikan. Oleh karena itu tulisan ini bermakasud untuk mengkaji efektivitas konseling onine sebagai alternatif pemberian dukungan psikologis. Adapun metode yang digunakan pada penelitian ini dengan studi pustaka yang berkaitan dengan data yang diperoleh melalui buku, artikel dan literature terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konseling online bisa dikatakan cukup efektif untuk digunakan sebagai pemeberian dukungan psikologis yang dilakukan oleh konselor kepada yang dimana menggunakan media, yang bisa didiakses baik itu melalui website ataupun menggunakan aplikasi media social berupa whatsapp atau zoom. Hal ini bisa diakses dimana dan kapan saja oleh klien untuk mencari bantuan.</p> 2024-09-03T01:59:23+00:00 Copyright (c) 2024 Jurnal Bimbingan Konseling dan Psikologi